Skip to main content

[Sinopsis + Review] China/Taiwan/Mandarin-Drama "Behind Your Smile"


Zhao Yi Ting
sebenarnya hanyalah seorang anak laki-laki dari pemilik peternakan biasa, namun fitnah kejam pada sang ayah yang telah dituduh menyuplai susu yang telah dicampur susu bubuk kadaluarsa kepada salah satu cafe merubah segalanya. Sang Ayah berusha bertanggungjawab dengan mengganti rugi dan meminjam uang kepada rentenir, dan dalam prosesnya ia meninggal karena kecelakaan. Sejak itu Yi Ting berubah, ia pergi meninggalkan kakak angkatnya bersama ibu yang mulai sakit karean kehilangan sang suami. Yi Ting mengubah tujuan hidupnya, ia bertekad membuat Lin Man seorang wanita yang telah membuat keluarganya hancur untuk menyesal dan menerima konsekuensi atas tindakannya.

Bertahun-tahun berlalu, kini Yi Ting berubah menjadi seorang pria pembisnis yang sukses dan dingini. Tujuannya tetap sama yaitu membuat Lin Man menerima semua akibat dari perbuatannya. Sayangnya dalam tahun-tahun tersebut Lin Man tidak lagi berada di dalam negerin. Saat sedang melihat kediaman Lin Man, Yi Ting bertemu dengan Lei Xin Yu, putri dari Lin Man yang tidak tahu apa yang telah ibunya perbuat dan baru saja pulang dari sekolahnya di luar negeri. Xin Yu yang baru mau masuk rumah harus menerima amukan massa dari orang-orang yang meminta tanggung jawab Lin Man. Secara kebetulan demi menyelamatkan diri, Xin Yu masuk ke mobil Yi Ting.

Sejak saat itu, Yi Ting mencoba berada di dekat Xin Yu demi mendapat informasi terkait Lin Man, bahkan tega menyewa seorang wanita untuk tinggal disamping Xin Yu untuk memata-matai dengan kedok seorang sahabat yang baik. Yi Ting bertekad memanfaatkan Xin Yu untuk membantunya menangkap Lin Man. Namun kepribadian yang polos dan penuh kasih sayang Xin Yu perlahan membuat Yi Ting yang keras mulai melembut, ia pun dihadapkan pilihan yang sulit dalam hidupnya balas dendam atau mengejar cintanya.



Sekilas drama ini mirip dengan drama Nice Guy nya Korea tapi ternyata beda banger kok. Penggambaran plot dan cerita cukup berbeda, jika Nice Guy memilik plot yang cukup dark maka Behind Your smile tetap menyuguhkan drama yang cukup ceria. Ntah kenapa mimin sendiri kesulitan untuk menyukai drama-drama modern mandarin. Gak tahu kenapa. Terus apa alasaannya nonton drama ini? Asal readers tahu aja ya, mimin menyelesaikan drama ini kayaknya sekitar 2-3 bulan dari sebelum bulan ramadhan sampai beberapa hari yang lalu. Karena ntah kenapa dramanya tidak membuat mimin penasaran apa yang terjadi selanjutnya. Jadi mimin lambat sekali menontonnya padahal drama kolosal udah berjejer rapi di lemari DVD. Hehehe . . .

Bukannya tidak suka drama modern mandarin. Sebenernya ada beberapa yang mimin suka dan ceritanya masih menempel hingga saat ini, sebut saja summer desire, meteor garden 1, hi my sweetheart, my lucky star. Apa lagi ya? Mungkin lain kali mimin bahas film lain mandarin yang modern. Nah beda dengan kolosal, kalo drama kolosal mimin malah lebih suka mandarin daripada Korea. Gak tau tuh kenapa. Oke sampai sini aja ya, buat yang suka drama dengan genre revenge mandarin boleh coba nonton drama ini. Oh iya lupa drama ini berjumlah 19 episode, dengan durasi per episode nya sekitar 70 menit. ^^

Review dan Sinopsis yang mimin tulis murni dari mimin pribadi
Setiap orang berhak untuk setuju atau tidak setuju dengan pendapat mimin
Karena suka atau tidak suka dengan suatu FILM/DRAMA tergantung selera masing-masing
Dan pendapat mimin sama sekali tidak menjadi generalisasi bahwa pendapat orang lain pun sama
Mohon menghormati pendapat mimin, dan mohon berkomentar dengan sopan ya..
Terimakasih.. ^^

Comments

Post a Comment

DONT BE SILENT READER, pleaase comment.. ^^ NO BASH

Popular posts from this blog

[Bahas Ending] K-Film "Memoir of A Murderer"

Suka sama akting nam gil

Sinopsis Pained

Setelah lama tidak melihat Kwon Sang Woo

[CURHAT] Kekecewaan mimin sama Drama Korea "Born Again"

PERHATIAN . . .