Skip to main content

[Sinopsis + Review] K-Drama "Touch Your Heart"


Miminnya mager
belum nonton apapun. Eh ngga juga sih, sebenernya nonton beberapa film tapi males bikin review. Kebetulan aja hari ini menyelesaikan drama Korea ini biar sekalian aja deh bikin postingan keburu males atau keburu lupa. wkwkwk . . .*alesan banget

Drama ini menceritakan seorang artis yang terkena skanda,l Oh Yoon Seo, dia adalah artis yang terkenal namun karena pernah terlibat skandal narkoba dia langsung mendapat banyak haters dan karirnya pun diambang kehancuran.

Suatu hari Yoon Seo berhasil mendapat tawaran bermain sebuah drama (sedikit maksa sih sama penulisnya) namun Yoon Seo harus bekerja di sebuah firma hukum agar bisa menjiwai perannya. Yoon Seo awalnya menolak namun karena ia sangat menginginkan peran itu, ia lalu mulai bekerja menjadi sekretaris seorang pengacara dingin Kwon Jung Rok.

Kwon Jung Rok termasuk tak peduli siapa Yoon Seo walau mitra kerjanya sangat senang dengan keahdiran artis tersebut. Namun lambat laun melihat kesungguhan Yoon Seo dalam bekerja, Jung Rok mulai membuka hatinya dan menyukai Yoon Seo. Begitupun Yoon Seo. Jung Rok juga mengetahui cerita sebenarnya dibalik 'skandal' Yoon Seo.



Intinya begitu aja sih. Drama ini genre-nya komedi-romantis jadi ngga terlalu njelimet ceritanya. Nanti diselipkan cerita tentang penguntit Yoon Seo tapi gak lama, bisa disebut bukan fokus utama cerita. Yang menarik di drama ini adalah banyaknya pasangan unik selain Jung Rok dan Yoon Seo. Sayangnya salah satu pasangan di drama ini ga berakhir bahagia. Ngga diceritain sih intinya tapi tetep sedih.

Mimin tertarik nonton drama ini karena ada Lee Dong Wook dan Yoo In Na yang juga jadi pasangan di drama Goblin. Penasaran sama chemistry mereka di drama yang berbeda. Walau menurut mimin pribadi (maaf kalo ada yang ngga setuju) karakternya ngga jauh beda sih sama yang di Goblin.

Drama ini cocok buat ngilangin penat di akhir pekan. Karena ceritanya menurut mimin very light. Cobain aja deh sendiri. Selamat menonton.

Review dan Sinopsis yang mimin tulis murni dari mimin pribadi
Setiap orang berhak untuk setuju atau tidak setuju dengan pendapat mimin
Karena suka atau tidak suka dengan suatu FILM/DRAMA tergantung selera masing-masing
Dan pendapat mimin sama sekali tidak menjadi generalisasi bahwa pendapat orang lain pun sama
Mohon menghormati pendapat mimin, dan mohon berkomentar dengan sopan ya..
Terimakasih.. ^^

Comments

Popular posts from this blog

[Bahas Ending] K-Film "Memoir of A Murderer"

Suka sama akting nam gil

Sinopsis Pained

Setelah lama tidak melihat Kwon Sang Woo

[CURHAT] Kekecewaan mimin sama Drama Korea "Born Again"

PERHATIAN . . .