Skip to main content

Drama Asia (Kor, Jep, Chin, Taiw, Thai, Suka2) Favourite Mimin sepanjang masa ^^ Part 1


Lebay ya,
judulnya . . . Mimin kepikiran mau nge-list film fav mimin. Intinya rekomendasi drama menurut mimin deh yang kalo mimin nonton itu ngga bosan. Kalo mengulang mimin ga pernah bosan.

Oh iya postingannya mungkin ngga berurut tahun, jadi mimin tulis asal aja yang mimin inget. Jangen protes ya. Kalo mau lihat detail dramanya boleh ke asianwiki atau MDL.

Postingan ini mungkin di update  secara berkala atau mungkin juga dibikin postingan lain. Gimana niatnya aja deh.. ^^

1. Full House
Hasil gambar untuk kdrama full house

Drama jadul ya.. memang! ketahuan deh si mimin udah jadul. wkwkwk . . .Bisa dibilang drama Full House adalah drama pertama yang membuka mata mimin tentang drama Korea. Andai mimin ngga pernah nonton ini drama, kemungkinan mimin ngga pernah tahu adak drama Negeri Ginseng yang kini mendunia.

Cerita dramanya simple, comedy-romance. Terntang seorang wanita bernama Jieun yang ditipu temannya ketika sedang berlibur. Rumah peninggalan orang tua Jieun mereka jual. Dan sang pembeli Lee Young Jae adalah seorang aktro terkenal yang mengizinkan Jieun untuk tinggal di rumah itu jika mau berpura-pura menikah dengannya. Simple dan tidak ada konflik berat.

2. Secret Love
Hasil gambar untuk kdrama secret

Kalo mimin udah re-run drama ini. Kalaupun udah tahu ceritanya bagaimana tetep aja pengen selesai-in sampai tamat lagi.

Drama ini menceritakan tentang seorang pria yang ingin membalas dendam pada wanita yang menabrak pacarnya. Ia melakukan segala cara agar hidup wanita itu menderita. Sampai akhirnya dia mengetahui rahasia dibalik kecelakaan itu, dan akhirnya sang pria merasa kasihan pada wanita itu.

Drama ini perfect buat mimin. Akting Ji Sung luar biasa banget begitupun Hwang Jung Eum. Drama pertama yang bikin mimin jatuh cinta sama chemistry pemain walau mimin tahu ngga mungkin jadi real. Karena Ji Sung saat main drama ini sudah menikah dan sekarang Hwang Jung Eum juga sudah menikah.

3. Innocent Man
Hasil gambar untuk kdrama innocent man

Sama dengan Secret Love. Drama ini juga bikin mimin ketagihan kalau udah diulang. Entah kenapa mimin suka sekali drama ini. Endingnya pun secara mengejutkan hepi ending. Tipe mimin banget, melodrama dengan akhir bahagia.

Drama ini menceritakan tentang pria bernama Kang Ma Roo calon dokter yang harus mengubur impiannya dalam-dalam saat ia secara sukarela mengakui pembunuhan yang dilakukan pacarnya. Namun saat Kang Ma Roo ke luar dari penjara ia mendapat pengkhianatan yang menyakitkan dimana sang pacar kini telah menikah dengan lelaki tua yang kaya raya. Demi membalaskan dendam Ma Roo lalu mendekati anak tiri pacarnya itu, Eun Gi seorang wanita yang terlihat keras namun ternyata rapuh. Dalam perjalanannya Ma Roo mulai merasakan dilema karena ia merasa memanfaatkan Eun Gi bukanlah hal yang benar.

Udah ah 3 dulu, rencananya mimin bakal bagi ke dalam 3 part. Part 1 drama pendek yang episode nya dibawah 50. Part 2 drama panjang dengan episode diatas 50, dan Part 3 khusus drama collosal.

Review dan Sinopsis yang mimin tulis murni dari mimin pribadi
Setiap orang berhak untuk setuju atau tidak setuju dengan pendapat mimin
Karena suka atau tidak suka dengan suatu FILM/DRAMA tergantung selera masing-masing
Dan pendapat mimin sama sekali tidak menjadi generalisasi bahwa pendapat orang lain pun sama
Mohon menghormati pendapat mimin, dan mohon berkomentar dengan sopan ya..
Terimakasih.. ^^

Comments

Popular posts from this blog

[Bahas Ending] K-Film "Memoir of A Murderer"

Suka sama akting nam gil

Sinopsis Pained

Setelah lama tidak melihat Kwon Sang Woo

[CURHAT] Kekecewaan mimin sama Drama Korea "Born Again"

PERHATIAN . . .