Skip to main content

SNSD raih penghargaan di Japan MTV awards




SNSD sukses menjadi salah satu girlband ternama di Korea Selatan, namun grup yang terdiri dari 9 personel ini berhasil membuktikan bahwa mereka juga mampu menembus pasar musik di luar Korea. Hal ini ditunjukkan oleh keberhasilan SNSD meraih penghargaan musik di Japan MTV’s Music Video Awards (MTV VMAJ).

SNSD atau Girls Generation akhirnya menyabet penghargaan dalam kategori Best Album lewat album mereka yang bertajuk ‘Girls Generation’. Sayangnya, saat penghargaan tersebut diumumkan, SNSD tidak bisa hadir dalam acara tersebut dikarenakan jadwal kegiatan mereka yang sangat padat.

SNSD sendiri sebelumnya memang telah merilis album ‘Girls Generation’ sebagai
debut mereka di Jepang. Album tersebut rilis pada sekitar bulan Juni 2011 lalu.

Yang menarik, rupanya album tersebut sangat disukai oleh penikmat musik Jepang dan mampu terjual hingga 206,979 kopi. Hal ini menjadikan album tersebut menduduki peringkat 11 sebagai salah satu album terlaris versi Oricon chart (chart musik terpopuler di Jepang).

Selain SNSD, grup lain asal Korea yang juga sukses meraih penghargaan di MTV VMAJ adalah 2NE1 dan 2PM. 2NE1 menang lewat lagu I’m The Best dan raih penghargaan Best New Artist Video, berhasil mengalahkan sejumlah artis mancanegara seperti LMFAO dan James Blake.

“Kami berterimakasih pada seluruh staff dan Blackjack, penggemar kami!” ujar grup beranggotakan 4 personel tersebut.

Sementara itu 2PM meraih penghargaan di kategori the Best Group Video lewat I am Your Man.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih pada fans kami dan mereka yang menyukai ‘I am Your Man’,” ujar 2PM.

copas dari: http://sidomi.com/106270/snsd-raih-penghargaan-di-japan-mtv-awards/

Comments

Popular posts from this blog

[Bahas Ending] K-Film "Memoir of A Murderer"

Suka sama akting nam gil

Sinopsis Pained

Setelah lama tidak melihat Kwon Sang Woo

[RECAP] Legend of Yun Xi ep 39 - 48END (+ dua episode tambahan)

SPOILER!!! Di episode-episode akhir ini, Min Xiang a