Berakhir pekan dengan film horror atau biasa mimin plus kaka suka menyebutnya NOROR (Nonton Horor). Setelah mencoba
menonton film barat berjudul SHUT IN akhirnya kita (mimin + kaka) akhirnya menyerah, flow cerita yang sangat-sangat lambat membuat kita berdua fokus. Fokus ke HP masing-masing. wkwkwk.. Akhirnya memutuskan ganti film, untung stok film horror lumayan banyak jadi kita akhirnya menjatuhkan pilihan ke Horror Korea. Dan bener saja Film ini cukup bisa membuat kita mudah terbawa ke dalam ceritanya. Yuk simak sinopsis singkatnya yaa....
Ji Yoon seorang penulis Webtoon terkenal baru saja mengirimkan naskah kepada perusahaan dan diterima oleh Mi Sook (entah dia itu director atau editornya). Begitu kagetnya Mi Sook ketika menerima naskah dari Ji Yoon karena apa yang ada dalam naskah adalah kisah hidupnya sendiri. Mi Sook ternyata pernah memiliki Ibu yang wajahnya rusak dan selalu menutupi mukanya dengan tudung berwarna hitam. Saat kelulusan sang ibu datang dan sukses membuat Mi Sook malu dan membuat teman-temannya menganggap dia adalah anak monster. Sang ibu yang tahu kepedihan anaknya karena dia akhirnya memutuskan mengakhiri hidupnya dengan gantung diri. Saat badan sang ibu sudah bergantung Mi Sook datang dan berusaha untuk menyelamatkan ibunya, tapi dia ingat bagaimna sang ibu telah membuat hidupnya menjadi seperti neraka akhirnya dia berbalik badan dan membiarkan ibunya meronta-ronta karena tercekik tali. Dalam naskah itu diceritakan alhirnya Mi Sook meninggal dengan wajah mengenaskan dan menjadi kenyataan.
Esoknya polisi menemukan mayat Mi Sook dan melihat kesamaan dengan naskah komik di komputer yang masih menyala dan mulai mencurigai sang penulis komik, Ji Yoon. Kejadian seperti itu terus berulang dimana naskah komik yang dibuat Ji Yoon menjadi sebuah kenyataan akan berita kematian seseorang. Mampukah Ji Yoon menyelamatkan orang-orang yang akan mati karena gambarannya dan bagaimana tanggapan Detektif saat tahu bahwa Ji Yoon sama sekali tidak bersalah? Dan darimana asal usul gambaran Ji Yoon?
Film yang menegangkan khas Korea, banyak adegan yang bikin kita akhirnya sembunyi di guling masing-masing. Wkwkwk.. Akhirnya sedikit ga jelas tapi setidaknya kita disuguhi alur yang membuat kita paham awal mula gambaran Ji Yoon dan alasan kematian tokoh-tokoh di komiknya. Drama ini tidak berakhir mengambang namun masih menyisakan sedikit tanda tanya. Buat yang penasaran bisa langsung nonton Filmnya. Selamat menonton. ^^
Karena cukup menegangkan, jangan nonton sendirian ya.. hehehe...
Review dan Sinopsis yang mimin tulis murni dari mimin pribadi
Setiap orang berhak untuk setuju atau tidak setuju dengan pendapat mimin
Karena suka atau tidak suka dengan suatu FILM/DRAMA tergantung selera masing-masing
Dan pendapat mimin sama sekali tidak menjadi generalisasi bahwa pendapat orang lain pun sama
Mohon menghormati pendapat mimin, dan mohon berkomentar dengan sopan ya..
Terimakasih.. ^^
Comments
Post a Comment
DONT BE SILENT READER, pleaase comment.. ^^ NO BASH