Tian Yao adalah seorang raja naga yang tinggal dan menjaga lembah naga. Suatu ketika ia jatuh cinta pada seorang wanita, Su Ying. namun ternyata di hari pernikahannya Tian Yao ditusuk oleh Su Ying. Selama ini Su Ying mendekati Tian Yao demi mendapat sisik pelindung jantung untuk kekasihnya yang seorang manusia agar hidup abadi. Tian Yao menggunakan sisa tenaganya untuk melempar sisik pelindung jantung agar tidak berhasil didapatkan Su Ying. Su Ying yang kesal lalu membagi tubuh Tian Yao menjadi 5 bagian dan menyegelnya di tempat yang berbeda, beruntung jiwa Tian Yao bisa selamat.
Seorang bayi dengan kelainan jantung dihanyutkan ibunya karena tidak sanggup membiayai bayinya tersebut, ia juga percaya jika anaknya dihanyutkan di sungai tersebut maka akan sembuh dan tumbuh sehat. Bayi tersebut secara kebetulan menerima sisik pelindung jantung milik Tian Yao sehingga ia bisa hidup dan saat anak-anak seorang master membawanya ke lembah bintang untuk mengajarinya ilmu kultivasi. Anak perempuan itu bernama Yan Hui.
Karena ingin melindungi siluman tidak berdosa Yan Hui tidak sengaja mengeluarkan kekuatan api dan melukai teman-teman seperguruannya. Gurunya lalu mengusir Yan Hui dari lembah bintang dan diminta untuk turun gunung. Di bawah lembah bintang Yan Hui mengetahui bahwa hidup tidak mudah karena memerlukan uang, ia berusaha mendapat uang dengan berburu siluman dan berakhir bertemu Tian Yao yang kini hanyalah naga lemah karena tidak memiliki bagian tubuh lainnya.
Mereka akhirnya bekerja sama untuk mendapatkan tubuh sempurna Tian Yao, karena setiap segel pada tubuh naga Tian Yao memerlukan darah jantung dari sisik pelindung di tubuh Yan Hui. Yan Hui akhirnya juga setuju menemani Tian Yao demi mendapat kekayaan. Hubungan antar saling memanfaatkan ini akhirnya jadi hubungan saling bergantung dan menimbulkan cinta. Sayangnya Tian Yao yang tahu ketulusan Yan Hui tidak bisa menerima cintanya, karena ia masih merasa dihantui pengkhianatan Su Ying yang dahulu merupakan wanita yang dicintainya.
SELANJUTNYA mungkin mengandung SPOILER
Ceritanya bagus sih, CGI juga keren tapi entah kenapa menurut mimin drama ini kepanjangan, kayaknya bisa kalau dibikin jadi 30 episode aja, karena ke belakang dramanya kayak terlalu draggy dan kurang fokus. Dan jujur aja ya mimin agak gimana gitu karena sepertinya tokoh utama di drama ini memang adalah Yan Hui karena dia lah jadi kunci kekuatan di akhir. Tian Yao kurang diperlihatkan sebagai naga gagah yang memiliki kekuatan luar biasa, mungkin karena sisik pelindungnya ada di jantung Yan Hui kali ya.
Sayang ngga dijelasin juga asal muasal Yan Hui sampai akhir, kenapa dia bisa menyatukan kekuatan gelap dan api naga. Mimin kira diakhir bakal disebutin asal mula Yan Hui entah ternyata dia keturunan sekte tertentu atau ada rahasia kelahiran yang ternyata ga ada. Jadi murni aja kekuatan Yan Hui karena dia adalah seorang kultivasi yang cerdas dan dibantu dengan sisik pelindung dari raja naga.
Awal-awal ceritanya agak absurd dan kocak. Mimin ingat banget pas Yan Hui mukul-mukul kepala ketua kegelapan berulang-ulang sampai diliatin kelinci di bulan. Bener-bener absurd. 🤣wkwk . . .
Chemistry FL dan ML nya bagus sih, mimin ada ikutan nangisnya karena mereka. Oh iya mimin agak kurang paham ending drama ini. Apakah Yan Hui bisa disebut reinkarnasi dengan manusia baru atau sebenarnya dia tidak meninggal saat menghadi pemimpin kegelapan sih? Yah apapun itu yang penting dramanya berakhir bahagi lah ya, ditambah lagi akhir bahagia dari banyak pasangan juga di drama ini.
Drama ini berjumlah 40 episode dengan durasi normal drama collosal China yaitu sekitar 45 menit dipotong opening dan ending song. Yang minat boleh coba ditonton yaa, selamat menonton..
Review dan Sinopsis yang mimin tulis murni dari mimin pribadi
Setiap orang berhak untuk setuju atau tidak setuju dengan pendapat mimin
Karena suka atau tidak suka dengan suatu FILM/DRAMA tergantung selera masing-masing
Dan pendapat mimin sama sekali tidak menjadi generalisasi bahwa pendapat orang lain pun sama
Mohon menghormati pendapat mimin, dan mohon berkomentar dengan sopan ya..
Terimakasih.. ^^
Comments
Post a Comment
DONT BE SILENT READER, pleaase comment.. ^^ NO BASH